Foto Kolase: Kegiatan ANBK di SMP Angkasa Halim Perdanakusuma yang berlangsung dari tanggal 8 hingga 9 September 2024. (dok/foto/ar)
HITVBerita.COM | JAKARTA | Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud ristek) melalui Pusat Asesmen Pendidikan (Pusmendik), mengumumkan Jadwal Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) jenjang SMP/MTs tahun 2024.
Berdasarkan Jadwal ANBK SMP/MTs 2024, kegiatan ini berlangsung dari tanggal 9 dan 10 September 2024.
Ada beberapa jenis materi yang di ujikan didalam kegiatan ANBK tersebut, sementara peserta didik yang mengikuti ANBK, adalah mereka yang telah terdaftar dalam Dapodik/EMIS yang memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) yang Valid.
Sejalan dengan hal tersebut, hari ini Selasa 10 September 2024, yang merupakan hari kedua dilaksanakannya ANBK, Abdul Rosad S.Pd selaku Korlapnas Media HiTvBerita.COM melakukan kunjungan ke sekolah SMP Angkasa Halim Perdana Kusuma, di Komplek Dirgantara III Jalan Surtikanti No 7 RT 7 RW 03 Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung Jakarta Timur, untuk melihat langsung pelaksanaan ANBK disekolah tersebut.
Kehadiran HITVBerita.COM disambut oleh Kepala SMP Angkasa Halim Perdana Kusuma, Bima Sigit Bramantya, S.Pd.

epala SMP Angkasa Halim Perdana Kusuma, Bima Sigit Bramantya, S.Pd. (dok/foto/ar)
DALAM pertemuan itu, Bima Sigit mengatakan, bahwa kegiatan ANBK yang saat ini dilaksanakan pihaknya tersebut, sebagai realisasi dari Surat Keputusan Kemendikbud Ristek Nomor 019/H/KP/2024, tentang Pedoman Penyelenggaraan Asesmen.
“Ada beberapa persiapan sebelum pelaksanaan ANBK ini, dimulai pada tanggal 30 Agustus sampai 1 September, kegiatannya Sinkronisasi Gladi Bersih, Kemudian tanggal 2 sampai 5 September kegiatannya adalah Gladi bersih ANBK, selanjutnya tanggal 6 hingga 8 September 2024, kegiatannya Sinkronisasi Pelaksanaan ANBK, dan tanggal 9 hingga 10 September 2024 merupakan hari pelaksanaan ANBK,” ujar Bima Sigit.
Dia juga mengatakan, untuk peserta didik yang mengikuti kegiatan ini adalah siswa kelas delapan yang sudah terdaftar di Dapodik.
“Peserta didik yang mengikuti ANBK ini, dipilih secara acak (random) oleh Dinas Pendidikan, dengan metode yang telah ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan, dengan jumlah peserta 45 orang ditambah dengan 5 orang peserta Cadangan,” jelasnya.
Dia juga menjelaskan ada beberapa jenis ujian pada kegiatan ANBK tersebut, yaitu Literasi membaca, Numerasi, Survey Karakter dan Survey Lingkungan belajar.
“Tes Literasi membaca maksudnya, tes gunanya untuk menilai bagaimana siswa memahami dan memiliki kemampuan membaca dengan baik, serta dapat mengevaluasi informasi dan merefleksikan isi dari teks yang dibacanya tersebut,” kata Bima Sigit.
Lebih lanjut dia menjelaskan, untuk Tes Numerasi, siswa di uji kemampuannya dalam menggunakan matematika, dalam menyelesaikan masalah sehari hari.
“Numerasi merupakan tes pemahaman konsep matematika, prosedur dan Fakta yang diperlukan untuk menghadapi situasi praktis,” ujarnya
Sementara untuk Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar, merupakan tes tentang karakter siswa dan sejauh mana siswa tersebut memahami tentang kondisi lingkungan belajar disekolah
“Asesmen Nasional ini, sangat diperlukan, untuk mengetahui sejauh mana peserta didik, memahami kegiatan Pembelajaran yang disampaikan oleh para Guru disekolah, sekaligus sebagai bahan masukan dan Evaluasi bagi pihak sekolah serta Pemerintah dalam hal ini Kemendikbud Ristek, untuk kemajuan Pendidikan kedepannya,” ungkap Bima Sigit Bramantya
(HI/Network)